Wajah Baru Semangat Membangun Kegiatan Kerja Bakti Di RW 01 Kel. Rappojawa, Kec. Tallo - Makassar 2025

Dalam Rangka Kegiatan Kerja Bakti Menujukkan Bahwa Kebersihan Adalah Tanggung Jawab Bersama yang Dilaksanakan Di RW 01 Kel Rappojawa Kec Tallo Makassar, Pada Minggu 20- 04- 2025.

realitasnews.net -- Makassar, -- Kegiatan kerja bakti ini diikuti oleh 5 Ketua RW dan Ketua  RT sekitar 40, Lurah, Sekluh, Babinsa, Kantikmas, dan masyarakat, serta salah satu warga masyarakat menpasilitasi atau mempersiapkan makan dan kue+kue setelah selesai kerja bakti.

Yuskur selaku PLT Ketua RW 03 saat di konfirmasi awak media berlangsungnya kegiatan kerja bakti mengatakan, Suasana pagi yang cerah ini bersama RW/ RT melaksanakan kegiatan kerja bakti di RW 01 Kelurahan Rappojawa Kecamatan Tallo Makassar pada Minggu 20 April 2025.


Kami ucapkan banyak terima kasih atas kerja samanya RW/RT, Lurah Babinsa, Kantikmas, dan warga masyarakat yang turut andil membantu mempersiapkan kunsumsi makanan dan kue-kue demi kebersihan lingkungan kita," ungkapnya.

Menurut Yuskur bahwa kegiatan ini bukan hanya sekedar membersikan jalan tetapi juga memiliki dampak positif bagi kesehatan dan kenyamanan warga. Dengan jalan yang bersih, anak-anak dapat bermain dengan aman dan warga yang beraktivitas sehari-hari pun merasa lebih nyaman.karena Kebersihan adalah sebagian dari imam," jelasnya.


Selain itu, Kegiatan kerja bakti sebagai momen memperkuat tali  silaturahmi, persaudaraan antara semua RW/RT dan warga masyarakat. Juga mendapat kesempatan untuk saling mengenal dan mempererat hubungan," ujarnya.

Disamping itu, dengan semangat kebersamaan dan gotong royong membuktikan bahwa kebersihan dan keharmonisan sosial adalah nilai-nilai yang terus dijaga demi kebaikan bersama," terangnya.(Lis rn ).

Posting Komentar

0 Komentar