UPT SPF SDI Buttatianang 2 Kec Tallo Ikut Kegiatan CAR FREE DAY (CFD) Se- Kota Makassar Bertempat Di Jl. Jenderal Sudirman Makassar 2025


PLT Kep Sek UPT SPF SDI Buttatianang 2 Kec Tallo Makassar ILYANTI HASIRAH NUGRAS, S.Pd, M.Pd  Ikut Dalam Acara Kegiatan Car Free Day ( CFD ) Di Jl.Jenderal Sudirman Makassar 
Tepatnya Di Depan Monumen Mandala Pada Minggu 6- 04- 2025.

realitasnews net --  Makassar, --  Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin dan Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham terpilih Periode 2025- 2030 menghadiri kegiatan Car Free Day (CFD). Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi perdana pasca libur Idul Fitri 1446 H yang dihadiri jajaran OPD Pemkot Makassar, jajaran Perusahan Daerah, Guru-guru, dan seluruh Kepala Sekolah Se- Kota Makassar, serta masyarakat Kota Makassar  yang berlangsung di Jalan Jenderal Sudirman depan Monumen Mandala pada Minggu 6 April 2025. pukul 06.00 WITA hingga selesai.

Dalam sambutan Munafri Arifuddin menyampaikan, bahwa acara kegiatan ini bukan hanya sekedar kesempatan untuk berolahraga, tetapi juga menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi antar semua pihak warga Kota Makassar.



" Car Free Day adalah momen yang tepat untuk mengawali hari dengan aktivitas sehat, mempererat silaturahmi, dan menikmati udara pagi yang segar tanpa polusi kendaraan," ucap Munafri.

"Acara Car Free Day ini ribuan warga memadati area depan Monumen Mandala, menjadikan suasana pagi penuh semangat dan kebersamaan 

Acara ini, juga turut dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham, PLT Kadis Pendidikan Kota Makassar, Andi Bukti Djufri, para pimpinan Organisasi, perangkap Daerah, (OPD),serta jajaran direksi Perusahaan Daerah (Perusda) lingkup Pemerintah Kota Makassar.

Lanjut Munafri mengatakan, kegiatan Car Free Day diharapkan dapat semakin memperkuat kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan dan kesehatan melalui aktivitas bebas polusi. Para peserta dapat menikmati berbagai kegiatan seperti bersepeda, jalan sehat, hingga berinteraksi dengan berbagai komunitas yang turut berpartisipasi," tutur Munafri.

Sementara itu, Andi Bukti Djufri, S.P, M.Si, Selaku PLT Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar mengatakan, kegiatan seperti ini, sangat positif, tidak hanya untuk kesehatan jasmani, tapi juga sebagai ajang memperkuat kebersamaan,tali  silaturahmi, khususnya antar tenaga pendidik dan masyarakat.
" Kami dari Dinas Pendidikan ingin terus hadir di tengah masyarakat, manjadi bagian dari perubahan positif," ujarnya 

Selain itu, Andi Bukti Djufri S.P, M.Si juga menyampaikan, bahwa kegiatan ini bisa menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk menjadikan gaya hidup sehat dan kepedulian terhadap lingkungan bagian dari keseharian kita.


Partisipasi dari para ASN dan Non- ASN " Laskar Pelangi" juga menujukkan semangat dan solidaritas jajaran Dinas Pendidikan dalam mendukung kegiatan yang dapat bermanfaat," ungkapnya.

Disamping itu, "Kami berharap semangat ini terus terjaga. Karena Kota Makassar butuh energi positif, semuanya dimulai dengan langkah kecil seperti kegiatan Car Free Day,"  terangnya.(Lis rn).

Posting Komentar

0 Komentar