BPBD Bantaeng Ambil Bagian dalam Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Tribun Pantai Seruni


Sejumlah Kabid, Kasubag, Staf & Personil TRC BPBD Bantaeng turut hadir dan berkontribusi dalam Aksi Kemanusiaan Donor Darah & Pemeriksaan Kesehatan Gratis SMART ASN BANGKIT di Tribun Pantai Seruni Bantaeng, Sabtu Pagi (12/4/2025). Foto istimewa/Imel.

realitasnews.net - BANTAENG – Semangat kepedulian sosial dan sinergi antarinstansi kembali menggema pada Sabtu (12/4) di Kabupaten Bantaeng. Pagi ini, suasana di Tribun Pantai Seruni Bantaeng dipenuhi antusiasme masyarakat dan jajaran aparatur sipil negara dalam kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis yang diinisiasi oleh Komunitas SMART ASN BANGKIT.

Kegiatan yang mengusung semangat kemanusiaan ini secara resmi dibuka oleh Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzi Nurdin yang turut hadir langsung untuk memberikan dukungan moril serta menyemangati peserta dan penyelenggara. 

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan apresiasi tinggi atas kolaborasi lintas sektor yang telah terbangun serta pentingnya menjaga kesehatan dan semangat berbagi di tengah masyarakat. 

Beliau juga mengharapkan kegiatan ini bisa berlanjut ke depannya namun dilaksanakan bergantian di pusat kecamatan seperti di Loka, Banyorang dan lokasi lainnya.

Salah satu instansi yang menunjukkan partisipasi aktif adalah Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bantaeng. Atas inisiasi Sekretaris BPBD Kabupaten Bantaeng, sejumlah pejabat dan staf turut serta, termasuk kepala bidang, kasubag, staf serta beberapa personil Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Bantaeng. Kehadiran mereka menjadi simbol sinergitas dan kesiapsiagaan BPBD tak hanya dalam penanggulangan bencana, tetapi juga dalam aksi-aksi sosial kemanusiaan.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bantaeng, para Pimpinan OPD, serta unsur TNI-Polri di wilayah Bantaeng yang bersama-sama menunjukkan solidaritas dan komitmen dalam mewujudkan masyarakat Bantaeng yang sehat dan tangguh.

Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis ini menjadi salah satu momentum penting dalam mempererat hubungan antara pemerintah kabupaten, ASN, TNI-POLRI dan masyarakat serta memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam membangun Bantaeng yang lebih unggul, sehat dan berkompeten.

Melalui Sekretaris BPBD Bantaeng, IsmuL Alam Basir, Ketua Komunitas SMART ASN BANGKIT, Ilham Canning mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada rekan-rekan BPBD Kabupaten Bantaeng yang telah hadir dan berkontribusi positif dalam kegiatan ini seraya menginformasikan bahwa kegiatan ini berhasil mengumpulkan 48 kantong darah dari semua golongan darah serta melakukan pemeriksaan kesehatan gratis kepada hampir 150 orang peserta atau pendaftar. (iml).

Posting Komentar

0 Komentar