Shalat Dhuha Untuk Membentuk Karakter Siswa Digelar Di UPT SPF SDI RAPPOJAWA Makassar Ramadhan 1446 H/2025 M


Kegiatan Shalat Dhuha Berjamaah Yang Rutin Dilaksanakan  UPT SPF SDI Rappojawa  Kec Tallo Makassar Diikuti Oleh Seluruh Siswa Dipandu Oleh Guru Bertempat Diruang Kelas Pada Jumat Bulan Ramadhan 1446 H  21 Marat 2025  Pukul 07.30 WITA.

realitasnews.net-- --  Makassar, -- -- RATNA, S.Pd selaku Kepala Sekolah UPT SPF SDI Rappojawa Kecamatan Tallo Makassar saat ditemui awak media di ruang kerjanya baru-baru ini mengatakan, Kegiatan Shalat Dhuha bagi anak-anak adalah pembiasaan shalat sunnah. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan, konsentrasi, dan kualitas ke imanan para peserta didik.

Kegiatan Shalat Dhuha di bulan suci Ramadhan 1446 H 2025 M  salah satu siswa diberikan tanggung jawab untuk menjadi imam shalat berjamaah untuk membiasakan tampil didepan umum," jelasnya.


Demikian juga, Manfaat Shalat Dhuha berjamaah  di sekolah yakni, Membangun karakter siswa yang berbudaya. Membiasakan siswa untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Membiasakan siswa untuk disiplin terhadap waktu dan peraturan. Membiasakan siswa untuk hidup berkelompok dan bermasyarakat, Membiasakan siswa untuk melaksanakan ibadah Sunnah dalam kehidupan sehari-hari," tutur Ratna.

Lanjut dia mengatakan, setiap sekolah bertujuan untuk meningkatkan nilai  keimanan juga membentuk karakter siswa.

Sebelum pelajaran dimulai terlebih dahulu melaksanakan  kegiatan Sholat Dhuha berjamaah, lalu Tadarus dan Qultum 

Hal itu yang dilakukan oleh siswa- siswi yakni melaksanakan Shalat Dhuha berjamaah untuk memperkuat mental spiritual dalam kehidupan sehari- hari," ungakpnya.

Selain itu, Ratna, S.Pd juga menyampaikan, bahwa tujuan kegiatan ini selain membina karakter dan akhlak bagi peserta didik juga untuk melatih kemampuan serta memotivasi agar nantinya bisa tampil di depan umum memimpin sholat berjamaah dan bisa menjadi narasumber hal- hal tentang Agama Islam," ucapnya.

Kami selaku kepala sekolah berharap semoga peserta didik menjadikan ibadah sebagai gaya hidup dalam sehari- hari, sehingga dapat menjadikan pribadi yang lebih baik.

Disamping itu, kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan para siswa- siswi agar bisa menambah wawasan tentang soal keagamaan dan belajar tampil didepan umum penuh percaya diri,"terangnya.

Sambung Ratna mengatakan, keutamaan Sholat Dhuha untuk yang rajin melaksanakannya salah satunya adalah akan mendapatkan pahala seperti dirinya bersedekah apa lagi di Bulan Suci Ramadhan semua ibadah yang dilakukan dilipat gandakan pahala oleh Allah SWT," tutupnya ( Lis rn ).

Posting Komentar

0 Komentar