Upacara Peringatan HUT Ke 79 Kemerdekaan RI Digelar Se Komplek SD Galangan Kapal Kec Tallo Makassar 2024



Wali Kota Makassar Danny Pomanto Mengusung Tema "Nusantara Baru Indonesia Maju," Untuk Memperingati HUT Ke 79 Secara Nasional Pada Puncat Upacara 17 Agustus 2024.

realitasnews.net-- -- Makassar, -- -- Puncat suasana.kemeriahan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) 17 Agustus 2024 yang dihadiri seluruh siswa- siswi dan guru- guru  se kompleks SD Galangan Kapal 1,2,3,4  Kecamatan Tallo Makassar.


Dalam Rangka pelaksanaan upacara bendera HUT RI  ke 79 ini, sebagai pembina upacara Hj. Hasanang, S.Pd selaku Kepala Sekolah UPT SPF SDI Galangan Kapal 2 Kecamatan Tallo Makassar.

Hasanang, S.Pd menyampaikan, Upacara pengibaran bendera merah putih diiringi lagu Indonesia Raya dan nuansa pakaian tradisional atau pakaian adat suku  Bugis Makassar," jelasnya.

Lanjut dia mengatakan, kegiatan upacara bendera ini memberikan kesan mendalam bagi semua yang hadir, menjadi momentum untuk memupuk rasa nasionalisme dan cinta tanah air," ucapnya.

Sementara itu, Sunardi, S.Pd, M.Pd  selaku Kepala Sekolah UPT SPF SDI Galangan Kapal 1  menyampaiakan, seluruh peserta didik untuk menjiwai semangat perjuangan para pahlawan dan menjadikannya inspirasi dalam kehidupan. Mari terus berkontribusi bagi bangsa dan negara baik dalam pendidikan maupun kehidupan sosial," ungkapnya.

Selain itu, Hasnawati, S.Pd selaku Kepala Sekolah UPT SPF SDI Galangan Kapal 3 mengatakan, bahwa momentum peringatan HUT ke 79 ini adalah kesempatan bagi kita semua untuk menumbuhkan semangat perjuangan dalam diri.

Bangsa Indonesia memasuki usia yang ke 79 tahun. Berbagai kegiatan dilakukan masing- masing sekolah dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan RI 17 Agustus 2024.



Kemudian menutup perbincangan Masyitah, S.Pd selaku Kepala Sekolah UPT SPF SDI Galangan Kapal 4 mengungkapkan,  bahwa menyambut HUT ke 79 tahun 2024 ini, Wali Kota Makassar melalui Dinas Pendidikan Kota Makassar  menghimbau agar sekolah- sekolah melaksanakan upacara di halaman masing- masing pada 17 Agustus 2024," terangnya.

Sambung Masyitah mengatakan, sebelum Puncat upacara 17 Agustus 2024 ini, terlebih dahulu menggelar lomba- olah raga dan seni para siswa- siswi.

Kegiatan ini, merupakan wadah untuk menumbuhkan semangat dan motivasi siswa jelang hari kemerdekaan serta pencarian bakat dan potensi baru yang dimiliki peserta didik," tutupnya. ( Lis rn ).

Posting Komentar

0 Komentar