SMA Sawerigading Makassar, Dilaksanakan Implementasi Kurikulum Merdeka Program Pengimbasan dan Pendampingan Sekolah Penggerak Angkatan 1


Pendampingan dan penguatan sekolah Imbas, dimulai  di Aula SMA Sawerigading MakassarKegiatan ini di hadiri oleh kepala sekolah,wakil kepala sekolah  dan Guru SMAS Sawerigading makassar, SMA PGRI Makassar, SMAS Muhammadiyah 2 Makassar,  jumlah peserta 57  Orang terdiri dari kepala sekolah dan guru dari 3 sekolah tersebut.

realitasnews.net --- Makassar, -- SMA SAWERIGADING senantiasa membantu program pemerintah dalam mewujudkan mutu pendidikan di Makassar. Buktinya,  tanggal 21 Agustus 2024, bertempat di Aula SMA Sawerigading dan berkolaborasi SMA Negeri 4  Makasar mengadakan  Pelatihan Implementasi  kurikulum Merdeka Program Pelaksanaan Pengimbasan dan Pendampingan Sekolah Penggerak Angkatan 1.

Menurut Kepala UPT SMAN 4 Makssar, yang di tunjuk sebagai pelaksana kegiatan, Drs Andi Supardi Gading, M.Pd  menjelaskan, Pelatihan ini di jadwalkan 3 hari, dan akan berpindah  ke sekolah lain di hari berikutnya, Kegiatan Pengimbasan Program Sekolah Penggerak yang dilakukan SMA Negeri 4 dibuka langsung oleh Kepala Pengawas Pembina  SMA Sawerigading, H. Sulaiman HP, S.Pd.

"Dengan adanya Pelatihan  Kurikulum Merdeka  ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam upaya peningkatan kualitas kompetensi guru, " jelasnya.

Lanjutnya, guru harus mempunyai  empat kompetensi, kompetensi tekhnologi, kompetensi profesional,kompetensi sosial  dan kompetensi  kepribadian.

"Harapan kami, kedepannya peserta  betul betul serius dalam belajar agar menjadi pengajar yang  berkualitas," tuturnya.

Sambung Kepala UPT SMAN 4 ini, memaparkan, tujuan utamanya diadakan kegiatan ini, kita mensosialisasikan kurikulum ini, agar transformasi Pendidikan berlangsung lebih cepat dan merata.


"Dengan program pengimbasan ini sekolah dapat menerapkan  implementasi kurikulum merdeka belajar dengan baik," harapnya.

Andi Supardi menambahkan, pengimbasan sekolah penggerak merupakan salah satu Upaya agar transformasi Pendidikan berlangsung lebih cepat dan merata ke semua sekolah.

"Sebab kita memahami bahwa Program Sekolah Penggerak (PSP) merupakan katalis untuk merealisasikan visi pendidikan Indonesia yaitu mewujudkan Profil Pelajar Pancasila," kuncinya.  (Yuliarni/rn-btg)

Posting Komentar

0 Komentar