Perencanaan Kegiatan Berbasis Data Digelar Di UPT SPF SD NEGERI CAMBAYA Makassar TA 2024



Dalam Rangka Perencanaan Kegiatan Berbasis Data Di UPT SPF SDN Cambaya Kec Ujung Tanah Makassar Dihadiri Oleh Pengawas Sekolah H.M.Gassing, S.Pd, M, M.Pd Psda Sabtu 18/05/2024.

realitasnews.net- - Makassar, - - Pendidikan adalah sebuah platform yang menggabungkan hasil Asesmen Nasional dan data pendidikan lainnya dalam format terstuktur. Tujuan plarform ini adalah memberikan informasi kepada satuan pendidikan dan pemerintah daerah untuk mengidentifikasi tantangan pendidikan di tingkat lokal serta sebagai dasar refleksi untuk merancang perbaikan pendidikan yang lebih terarah dan didasarkan pada data.


Seperti halnya yang dilaksanakan UPT SPF SDN Cambaya Kecamatan Ujung Tanah Makassar dipimpin oleh HASANUDDIN, S.Pd, M.Pd selaku Kepala Sekolah dalam Perencanaan Kegiatan Berbasis Data yang dihadiri oleh  H. M. Gassing, S.Pd, M, M.Pd selaku Pengawas, Guru- guru Pendidik dan Kependidikan yang berlangsung pada Sabtu 18 Mei 2024.

Kepala Sekolah UPT SPF SDN Cambaya Makassar Hasanuddin, S.Pd, M.Pd menyampaikan, Perencanaan Kegiatan Berbasis Data untuk memperluas pemahaman tentang Rapor Pendidikan dan PBD dengan memahami peran Rapor Pendidikan dalam siklus perencanaan sekolah, dan diformulasikan untuk implementasi program kerja pada satuan pendidikan dengan melibatkan pemangku kepentingan," jelasnya.


Kemudian lanjut dia mengatakan, para guru pendidik harus memahami dan menyimak penjelasan apa yang disampaikan pada pemateri dalam Perencanaan Kegiatan  Berbasis Data ini.

Demikian pula, setiap siswa berhak untuk mengembangkan kompetensi dan karakter yang tidak hanya relevan untuk saat ini, tetapi juga untuk masa depan mereka. 

Sekaligus tetap selaras dengan nilai- nilai Pancasila untuk merealisasikan hal ini, bahwa sekolah perluh melaksanakan program yang berkesinambungan. Visi sekolah ideal untuk menciptakan lingkungan pendidikan yang merangsang pertumbuhan kompetensi dan karakter setiap siswa, menjadikan mereka sebagai pembelajar seumur hidup yang menghayati nilai- nilai Pancasila," ungkapnya.

Selain itu, H.M Gassing, S.Pd, M, M.Pd selaku pengawas Pendidkan mengungkapkan, Momen kegiatan ini sangat mendukung dalam era dimana data menjadi salah satu aset terpenting dalam pengambilan keputusan, perencanaan berbasis data semakin mendapat perhatian yang besar dalam berbagai bidang, termasuk dalam dunia pendidikan," ucapnya.

Menurutnya bahwa Perencanaan berbasis data adalah suatu pendekatan yang mengandalkan analisis data sebagai landasan utama dalam konteks pendidikan memanfaatkan informasi- informasi yang terkumpul dan berbagai sumber, setiap hasil evaluasi siswa, capaian pembelajaran sebelumnya," terangnya. ( Lis rn ).

Posting Komentar

0 Komentar