KOMPLEKS SDI GALANGAN KAPAL KEC TALLO MAKASSAR PERINGATI MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1445 HIJRIAH 2023 M



Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah Dilaksanakan Di Kompleks SDI Galangan Kapal Makassar. Menyusung Tema " Menebar Empati Memperkuat Silaturahmi Dan Bertekad Menjadi Tauladan "  Pada Rabu 18/10/2023. Pukul 8-00 Wita.

 realitasnews.net--- Makassar---Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dihadiri oleh 4  Kepala Sekola SDI Galangan Kapal Kecamatan Tallo Makasar yakni, Sunardi, S.Pd, M.Pd, Kep Sek SDI Galangan Kapal 1, Hj, Hasanang, S.Pd Kep Sek SDI Galangan Kapal II, Hasnawati, S.Pd, Keo Sek.Galangan Kapal III, Masyitah, S.Pd, Kep Sek SDI Galanagan Kapal IV Makassar, Ketua Komite Sudirman, HS, Ustaz Jawaluddin, S,Th.i, S.Pd.i, M.Pd, dan Lurah Kaluku Bodoa, Perwakilan dari Puskesmas, serta seluruh komponen.guru, siswa-.siswi, dan orang tua siswa. 

Sebelum acara dimulai terlebih pembacaan ayat suci Al-Qur'an, kemudian Puisi oleh siswa SDI Galangan Kapal 2, lalu tarian siswa- siswi  SDI Galangan Kapal 1 dan 3 dilanjutkan tari islam kisah Rasulullah SAW oleh siswa- siswi SDI Galangan Kapal IV.



Hj, Hasanang, S.Pd selaku Kepala Sekolah UPT SPF SDI Galangan Kapal 2 Kecamatan Tallo Makassar dalam sambutannya mengatakan,  
Alhamdulillah, pertama- tama kami tak lupa mengucapkan terima kasih kepada orang tua murid, komite, dan seluruh komponen sekolah atas dukungan dan partisipasi sehingga kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah tahun 2023 M dapat terlaksana denga baik, lancar dan sukses sesuai apa yang kita harapkan bersama, ucapnya.

Lanjut, Hj, Hasanang mengatakan, bahwa kegiatan ini adalah momen penting untuk mengenang kelahiran Nabi Muhammad SAW setiap tahunnya, pada tahun ini kegiatan Maulid kami menyusung tema " Menebar Empati Memperkuat Silaturahmi Dan Bertekad Menjadi Tauladan" ungkapnya.

Kemudian, sambutan kedua oleh Ketua Komite Sekolah Sudirman,HS mengatakan, bahwa kegiatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW untuk menanamkan karakter- karakter positif para pesert didik sesuai dengan nilai- nilai kemuliaan Islam. Hal ini salah satu misi kompleks SDI Galangan Kapal Kecamatan Tallo Makassar untuk meneladani dan menanamkan akhlak mulia kepada pesert didik serta  mempererat tali silaturahmi, terangnya.



Dilanjutkan ceramah hikmah Maulid diantarkan  oleh Ustaz Jawaluddin, S.Th.i, S.Pd.i, M.Pd. Beliau menyampaikan, dengan mengisi.momentum keteladanan akhlak terpuji Rasulullah Muhammad SAW dan bermanfaat bagi peserta didik untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, bahwa momen Maulid ini setiap tahun kita laksanakan semoga dapat bertambah keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT. 

Kami mengajak kepada peserta didik.dan semua yang hadir pada hari yang sangat bersejarah ini untuk meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW serta meningkatkan kecintaan terhadap Rasulullah dengan membawa dan mengamalkan Al-Qur'an dan melantukan shlawat kapan pun dan dimana pun berada, dan menjadikan peringatan Maulid Nabi sebagai tolak ukur cinta kepada Rasulullah SAW, tutur Ustaz Jawaluddin.

Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan setiap tahunnya bukan hanya sebagai ritual tahunan semata, akan.tetapi menjadi satu momen untuk semakin mempertebal keimanan kita dan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT," kuncinya. ( Lis yus rn ).

Posting Komentar

0 Komentar