KEGIATAN IMUNISASI DT DAN TD BERLANGSUNG DI UPT SPF SDI RAPPOKALLING 2 KEC TALLO MAKASSAR



Pelaksanaan Imunisasi DT Untuk Siswa Kelas 1 Dan Imunisasi TD Untuk Siswa  Kelas V Berlangsung Di UPT SPF SDI Rappokalling 2 Kec Tallo Makassar Pada Kamis 5 Oktober 2023 Pukul  08-30 Wita.

realitasnews.net--- Makassar--- Salah satu Tim Puskesmas Rappokalling menyampaikan dalam Program Imunisasi bahwa Imunisasi ini sangat penting bagi anak Usia Sekolah. Sebagian besar dari masyarakat mungkin berpikir bahwa Imunisasi hanya dilakukan ketika anak masih bayi dan balita. Tapi tahukah Anda bahwa Imunisasi anak juga harus dilakukan kembali ketika ia memasuki usia sekolah, termasuk Sekolah Dasar ( SD ) jenis Imunisasi apa yang harus diberikan pada anak usia sekolah,  yaitu jenis Imunisaai DT bagi usia kelas 1, dan usia kelas V adalah jenis Imunisasi TD.



Pada dasarnya, imunisasi merupakan kegiatan pencegahan. Kegiatan ini dilakukan agar seseorang terhindar dari penyakit infeksi atau meringankan gejala penyakit tersebut bisa suatu saat ia terinfeksi. 

Dengan melalui imunisasi kekebalan tubuh seseorang terhadap suatu penyakit akan ditingkatkan. Imilah mengapa imunisasi disebut sebagai metode yang paling efektif untuk mencegah berbagai penyakit infeksi yang mungkin menyerang kita semua terutama anak usia dini karena kekebalan tubuhnya masih lemah, terangnya. 

Sementara itu, Haeria, S.Pd selaku Plt Kepala Sekolah UPT SPF SDI Rappokalling 2 Kecamatan Tallo Makassar ketika di komfirmasi awak media di ruang kerjanya pada Kamis 5 Oktober 2023 mengatakan, Kegiatan Imunisasi  jenis DT bagi siswa kelas 1 sedangkan siswa kelas V  imunisasi  jenis TD. dari tim Puskesmas Rappokalling Kecamatan Tallo Makassar, jelasnya.



Sambung Haeria, S.Pd mengatakan, seiring bertambahnya usia, sistem kekebalan tubuh anak juga semakin berkembang. Namun, hal ini tidak menutup kemungkinan mereka untuk terserang berbagai penyakit infeksi.

Oleh karena itu, setelah melakukan Imunisasi dasar pada usia bayi dan balita anak juga harus mendapatkan imunisasi lanjutan ketika memasuki usia sekolah, ucapnya.

Disamping itu, bahwa tuhuan oemberian imunisasi DT dan TD ini untuk usia sekolah dasar, yaitu guna mempertahankan kekebalan tubuh seeta memperpanjang masa perlindungan pada anak yang sudah mendapatkan imunisasi dasar," tutupnya. ( Lis rn ).

Posting Komentar

0 Komentar