PENYERAHAN BANTUAN BIBIT IKAN NILA KE-PETAMBAK BINAAN LSM LIPAN INDONESIA KAB SIDRAP



Ketua LSM Lipan Indonesia Muh. Natzir Azis Penyerahan Bantuan Bibit Ikan Nila kepada petanbank binaan LSM Lipan Indinesia Pwda Senin, 05 Juni 2023.

realitasnews.net--- Sidrap--- Ketua Umum LSM Lipan Indinesia Muh. Natzir Azis didampingi oleh M.Yusuf, SE selaku Bendahara Umum dan Bendahara DPK Sidrap Andi Patiwiri, SE, serta pengurus DDP. 

Muh Natzir Azis dalam sambutanya mengatakan, Kelompok Perikanan Binaan LSM Lipan Indonesia kali ini yang mendapat bantua adalah Kelompok Aspirasi sebagai Ketua Zainuddin Laise si Lawowoi, san Kelompok Pagasa selaku Ketua Ir.Laupe, Desa Buae. 

Dia juga menyampaikan, ucapan terima kasih kepada Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Sidrap serta masyarakat yang telah berpartisipasi dan mendukung program kegiatan tersebut.

"Kelompok binaan LSM Lipan Indonesia ini kami akan galakkan keseluruh kabupaten untuk menciptakan LSM Lipan Mandiri," terangnya.

Lanjut Natsir Azis  menyampaikan, pemberian bantuan Bibit Ikan Nila ini adalah merupakan program kegiatan tahunan sejak 2020. Dan ada sekitar 6 kelompok binaan yang mendapat bantuan tersebut. 

Hasil produksi bibik Ikan Nila yang dikelolah oleh binaan LSM Lipan maksimal kita akan kembangkan dengan cara pembagian bibit Nila khusus untuk petani binaan LSM Lipan Indonesia secara gratis lewat koperasi Lipan Sejahtera Mandiri  kebeberapa kabupaten di Sulawesi Selatan, ungkapnya.

Selain utu, Zainuddin Laise selaku Ketua Kelompok Aspirasi LSM Lipan Kabupaten Sidrap menyampaikan, rasa syukur dan terima kasih kepada Ketua Umum LSM Lipan Indinesia dan jajaranya atas bantuan bibit ikan Nila ini. Semoga bermanfaat dan bisa berjalan terus.

Sementara, Ir.Laupe selaku Ketua Kelompok Pagasa Desa Buae mengatakan, kami sangat bangga dengan kegiatan LSM Lipan Indinesia yang membantu bibit ikan kepada masyarakat itu sangat membantu dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Semoga bisa berjalan terus, ucapnya," ( lis rn thr )

Posting Komentar

0 Komentar