Jalur Zonasi Sudah Dibuka Pada Hari Sabtu Tanggal 24 Hingga 28 Juni 2023 Dan Akan Diumumkan Pada Kamis 29 Juni Bertepatan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.2023.
realitasnew.net--- Makassar--- Dinas Pendidikan Kota Makassar mulai mematangkan persiapan jelang pendaftaran Peneriman peserta Didik Baru ( PPDB ) tahun 2023 untuk jenjang SD dan SMP di Kota Makassar.
Seperti yang dilaksanakan kegiatan pendaftaran PPDB di UPT SPF SDN Cambaya Kecamatan Ujung Tanah Makassar dibawah pimpinan Hasanuddin, S.Pd, M.Pd selaku Kepala Skolah ketika dikomfirmasi awak media di ruang kerjanya pada Selasa 27 Juni 2023 mengatakan, PPDB jalur zonasi tahun ajaran baru 2023 dimulai pada Sabtu 24 hingga 28 Juni 2023.
Guna menyukseskan pelaksanaan kegiatan PPDB tahun pelajaran 2023 akan menyiapkan sejumlah sarana seperti perangkap komputer yang siap pakai.
Dia juga membentuk kepanitiaan dalam pelaksanaan kegiatan PPDB yang bertugas mengkoordinir dan memberikan informasi lengkap serta pelayanan terbaik kepada para irang tua atau wali murid selama kegiatan PPDB berlangsung, ungkapnya.
Selain itu, lanjut Hasanuddin mengatakan, pelaksanaan kegiatan pendaftaran PPDB dibuka untuk dua jalur, yakni Jalur Zonasi dan Non Zonasi. Jalur zonasi sudah dibuka pada Sabtu 24 hingga 28 Juni 2023. Akan diumumkan pada 29 Juni 2023. Sedangkan jalur Non zonasi akan dibuka pada tanggal 2 hingga 5 Juli 2023.
Sambung, Hasanuddin, bahwa julur zonasi merupakan jalur penempatan calon peserta didik baru berdasarkan zona yang dihitung dari jarak rumah ke sekolah yang ditempati mendaftar calon peserta didik baru, terangnya.
Kami berharap, pelaksanaan kegiatan PPDB in, tidak ada masalah hingga akhir pendaftaran. Semoga dapat berjalan dengan baik, aman, lancar dan sukses," tutupnya. ( Lis rn )
0 Komentar