HARI PANCASILA DIGELAR DI UPT SPF SDI KERA- KERA MAKASSAR BERJALAN LANCAR



Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Jatuh Pada 1 Juni 2023 Pancasila Adalah Jangkar Dalam Bermasyarakat, Berbangsa Dan Bernegara.

realitasnews.net--- Makassar--- Hari Lahir Pancasila juga merupakan momen untuk mengenang, menghormati, sekaligus menghargai perjuangan pendiri bangsa dalam merumuskan dasar negara Indonesia. Kita sebagai generasi penerus bangsa harus dapat memaknai Pancasila sebagai dasar negara dan sebagai landasan berperilaku dalam kehidupan bermasyarakat.

Seperti halnya yang digelar UPT SPF SDI Kera- Kera Kecamatan Tamalanrea Makassar Zarkiyah Thahir, S.Pd selaku Kepala Sekolah kepada wartawan mengatakam, bahwa Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada Kamis 1 Juni 2023 diisi dengan berbagai kegiatan di sekolah yaitu lomba pdato, seni tarian dan lain sebagainya. Seperti kita tahu bahwa setiap tanggal 1 Juni ditandai sebagai Hari Lahirnya Pancasila ini adalah hari penting dalam sejarah bangsa Indonesia, jelasnya.



Begitu juga kata Zarkiyah bahwa didalam Pancasila terdiri dari lima sila yang mengandung nilai- nilai Kelima silanya menjadi kewajiban kita semua untuk diterapkan dalam kehidupan sehari- hari.

Oleh karena itu, bahwa saya disini sebagai generasi penerus bangsa ingin mengajak teman- teman, guru- guru, siswa dan semua masyarakat untuk sama- sama bergotong royong memajukan negeri. Seperti meningkatkan rasa toleransi antar agama, bersikap jujur ketika menghadapi ujian sekolah, beradab kepada kedua orang tua  dan mematuhi peraturan disekolah serta menjadi penuda yang berperestasi," terangnya. ( lis rn )

Posting Komentar

0 Komentar