UJIAN SEKOLAH DI UPT SPF SDI GALANGAN KAPAL 2 MAKASSAR BERJALAN LANCAR



Tata Tertib Ujian Sekolah ( US ) Tingkat SD, SMP, Dan SMA Tahun 2023 Bagi Peserta Ujian Sekolah Dilarang Membawa Alat Komunikasi Elektronik Dan Kalkulator.Hanya Peserta Ujian Membawa Alat Tulis Dan Kartu Tanda Peserta Ujian.


realitasnews.net--- Makassar--- Sebelum mengikuti ujian sekolah, peserta mesti memperhatikan tata tertib yang diberlakukan. Disamping itu, peraturan juga berlaku untuk pengawas ujian sekolah.

Ujian Sekolah ( US ) merupakan tes kelulusan bagi siswa guna mengukur tingkat kemampuan kompetensi selama menempuh pendidikan.

Seperti yang dilakukan UPT SPF SDI Galangan Kapal 2 Kecamatan Tallo Makassar yaitu pelaksanaan kegiatan ujian sekolah selama enam hari dimulai pada hari Senin 8 hingga 13 Mei 2023.


Hasanang,S.Pd selaku Kepala Sekolah UPT SPF SDI Galangan Kapal 2 Kecamatan Tallo Makassar saat ditemui awak media di ruang kerjanya baru- baru ini mengatakan, bahwa persiapan yang dilakukan sekolah sebelum melaksanakan kegiatan ujian sekolah yakni membentuk panitia ujian sekolah. 

"Untuk itu, sekolah harus mengeluarkan surat keputusan yang ditandatangani oleh Kepala Sekolah.dan surat keputusan tentang panitia penyelenggara Ujian Sekolah harus memuat beberapa lampiran, salah satunya adalah penyusun Naskah Soal Ujian Sekolah," terangnya.

Selain itu, dia mengatakan, bahwa Panitia Ujian Sekolah memiliki beberapa tugas, salah satunya membuat tata tertib pelaksanaan tes kelulusan siswa tingkat akhir. Tata tertib Ujian Sekolah berguna membuat susunan pelaksana tes berjalan kondusif dan teratur.

"Kami berharap pelaksanaan kegiatan ujian tersebut, sejak awal dilaksanakan hingga akhir semoga tidak ada kendala dan berjalan tertib, aman, dan lancar sesuai yang kita harapkan," kuncinya. (lis/rn-mks)

Posting Komentar

0 Komentar