Warga Padaelo, Kec. Lamuru, Bone Mempertanyakan Kenapa Puluhan Tahun Jalan Desanya Belum Di Aspal

Warga Padaelo, Kec. Lamuru, Bone Mempertanyakan Kenapa Puluhan Tahun Jalan Desanya Belum Di Aspal, Sementara Kondisi Jalan Berlumpur dan Berdebu


realitasnews.net --- BONE, -- Warga yang berdomisili di dusun Sanaelong dan dusun Cempa Desa Padaelo Kecamatan Lamuru Kabupatem Bone mengeluhkan kondisi infrastruktur jalan yang sudah lama mengalami kerusakan, tapi tak kunjung dibenahi oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone.

Akibatnya, aktifitas dan perekonomian warga di wilayah ini sangat terganggu, karena kondisi kerusakan jalan dan memperlambat waktu tempuh perjalanan.

Menurut warga desa Padaelo, Jumardin, panjang jalan yang mengalami kerusakan di dua dusun itu berkisar 6 kilo meter dan sejak jalan ini ada, belum pernah sekalipun tersentuh proyek apsal.



"Makanya, kalau musim kemarau jalan ini berdebu dan jika musim hujan berlumpur. Kondisi seperti ini sudah berlangsung puluhan tahun, sehingga menghambat arus transfortasi dan perekonomian warga," keluhnya.

Jumardin mengakui, dia  mewakili warga meminta kepada pihak eksekutif dan legislatif untuk memperhatikan wilayah ini serta mengalokasikan anggaran perbaikan jalan ke dusun Sanaelong dan Cempa.

"Kami berharap kepada Pemda Bone, khususnya Dinas Bina Marga Cipta Karya dan Penataan Ruang ( BMCKTR) Bone diharapkan perhatiannya untuk menindaklanjuti aspirasi warga Bone Barat ini," ungkapnya.

Kepala Dinas Bina Marga Cipta Karya dan Penataan Ruang (BMCKPR), H.Askar, ST, M.S. sampai berita ini diangkat masih belum bisa ditemui. Pasalnya, Askar masih sibuk mendampingi Bupati Bone dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang). (Cal/rn-bone)

Posting Komentar

0 Komentar