Reuni Alumni MK dan Pengelasan STM PEMBANGUNAN / SMKN 5 Makassar Memberikan Kontribusi Buat Sekolah

Reuni Alumni MK dan Pengelasan STM PEMBANGUNAN / SMKN 5 Makassar merupakan arena dan sarana silaturahmi dalam membangun kebersamaan dan kualitas Sumber Daya Manusia.

realitasnews.net --- MAKASSAR,-  Reuni atau temu kangen dengan teman dan sahabat selama menimba ilmu di bangku sekolah memberikan kenangan tersendiri. Ada kenangan indah dan lucu serta kocak mengundang tawa dan canda.

Lain halnya dengan kegiatan reuni Alumni MK (Mesin Konstruksi) & Pengelasan semua angkatan dari STM PEMBANGUNAN Ujung Pandang (sekarang SMKN 5) Makassar, digelar di Villa Raja Ampat, Bollangi, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Ahad, 26/02/2023. 

Menurut salah seorang, panitia pelaksana Reuni Alumni MK dan Pengelasan, Sitti Halimah mengatakan, kegiatan ini sudah dipersiapkan beberapa bulan lamanya. Sehingga, kata dia, dari proses persiapan undangan, baju kaos dan sampai penyiapan villa di Raja Ampat Bollangi serta fasilitas sarana dan prasarana.

"Alhamdulillah, semua berjalan lancar sesuai rencana dan kepada Seluruh alumni MK dan Pengelasan STM PEMBANGUNAN/SMKN 5 serta seluruh alumni STM PEMBANGUNAN yang telah memberikan kontribusi, baik' doa dan sumbangsih kami ucapkan banyak terima kasih, dan semoga sukses selalu," doa Sitti Halimah diamini oleh seluruh kru panitia.


Sementara Ketua IKA MK, Ir. Aslim Muda Azis, ST, MT, IPM mengungkapkan, reuni Alumni MK dan Pengelasan kali ini, dinilai sebagai momentum pertemuan yang sangat berharga. Pasalnya, kata dia, karena momen seperti inilah yang dinanti-nanti oleh para alumni.

Alumni tahun 2002 ini, mengaku sangat bangga dan bahagia, sebab reuni Alumni MK dan Pengelasan ini dihadiri oleh Kepala Sekolah (Kepsek) STM PEMBANGUNAN/SMKN 5 MAKASSAR, H. Amar Bakti, S.Pd. MM. dan sejumlah senior angkatan pertama tahun 1977 hingga para yunior tahun 2000-an, baik dari jurusan MK dan Pengelasan maupun dari jurusan Bangunan serta elektronik dan seterusnya.

"Kami selaku tuan rumah kegiatan ini, menghaturkan terima kasih kepada seluruh alumni yang telah memberikan sumbangan dan dukungannya, sekaligus kami mohon maaf jika dalam kegiatan ini terdapat hal-hal yang kurang berkenan," tutur Aslim.

Pada kesempatan itu, Kepesek STM PEMBANGUNAN/SMKN 5 MAKASSAR, H. Amar Bakti, S.Pd., MM mengatakan, kegiatan reuni Alumni seperti ini memberikan kontribusi pemikiran, sehingga dirinya yang baru menjabat Kepsek bisa mendapatkan informasi tentang sejarah STMP PEMBANGUNAN/ SMKN 5 MAKASSAR ini dari tahun 1977 sampai sekarang.



"Hal tersebut penting, sebab banyak bangunan dan aset yang bernilai sejarah bisa dipertahankan dan ditingkatkan nilai sejarahnya agar menjadi daya tarik dan ikon bagi sekolah kita, seperti patung relif, pesawat dan irigasi," ungkapnya.

Lanjut Amar mengungkapkan, dalam waktu dekat akan membangun atau membuka pintu gerbang samping Gedung Aula. Menurutnya, pintu gerbang masuk yang ada sekarang ini, dinilai seringkali menimbulkan kemacetan, sebab fungsinya sama sebagai pintu masuk dan keluar.

"Jadi kalau pintu gerbang yang baru ini fungsinya sebagai pintu keluar, sehingga akses orang lajur keluar tidak lagi belok, tapi langsung lurus keluar, hal tersebut memudahkan bagi para tamu undangan yang memakai Aula, dan jamaah masjid Bidayatul Falah STM PEMBANGUNAN," ungkapnya.

Sambutan dari Ketua IKA GURITA, Ir. H. Muhammad Amin, ST mengatakan, kegiatan ini sangat disupport oleh IKA GURITA, sebab dengan adanya kegiatan ini semua alumni bisa bertemu kembali. 

Tampak sejumlah senior tahun 1977, angkatan pertama H. Ir. A. Sukri memberikan masukan, terkait kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) siswa yang dinilai mengalami penurunan prestasi belajar. 



Alumni pertama  jurusan bangunan ini, melihat bahwa inputnya harus diseleksi betul, sehingga menghasilkan siswa yang berkualitas. 
"Kalau bisa tes lagi secara selektif, seperti awal-awal kami masuk, sehingga sekolah tersebut benar-benar mampu menjadi sekolah unggulan,' tandasnya.



Lain halnya, dengan Alumni Bangunan Angkatan  1 tahun 1977, H. Ir. Nurdin Mone, lebih mengkritisi nilai sejarah yang ada dalam sekolah tersebut dan kerukunan alumni. Menurutnya, ada 3 aset yang bernilai sejarah, yaitu Irigasi bangunan air, pesawat dan relif patung jurusan.

Nurdin Mone menilai, Ikatan Alumni STM PEMBANGUNAN/SMKN 5 MAKASSAR, dapat diusulkan membentuk forum komunikasi alumni,  agar dapat menjembatani saran dan kritik alumni, untuk perbaikan dan pembangunan IKA GURITA yang lebih baik.



Sejumlah senior dari MK dan Pengelasan memberikan kontribusi pemikiran dan mensupport dengan ide-ide akademis, seperti Sukur, S.Si.T., M.T., M.Mar. E. Angkatan 1995, yang saat ini menjabat sebagai dosen. 
Selain itu, alumni angkatan 1980, Ir. Syamsul Hijar MT,  ikut memberikan kontribusi pemikiran terkait membangun kebersamaan dan silaturahmi alumni agar lebih awet dan terus dipupuk.



Sesekali mantan Aircraft Maitrnance Engineer di PT. Garuda Indonesia yang sekarang mengajar di SMK Penerbangan Techno Terapan Makassar memakai pribahasa daerah Bugis, agar tali silaturahim dan solidaritas pada sesama dipertahankan dan ditingkatkan.

Tampak pula alumni 1991, jurusan MK, H. Paris yang juga Bendahara Umum IKA GURITA, mensupport program Kepsek kearah perbaikan, bahkan kata H. Paris, untuk pintu gerbang baru kami mendukung, agar tidak terjadi kemacetan depan sekolah. 



"Insya Allah, jika ada pembangunan lantai 2 masjid Bidayatul Falah STM Pembangunan, pribadinya siap membantu," ucapnya.

Usai acara sambutan-sambutan, maka dilanjutkan dengan sholat berjamaah, diskusi dan makan siang, serta pembagian door prize. (Rn/MKS)

Posting Komentar

0 Komentar