Laporan M. Yunus dari Pangkep
Realitas News -- Pangkep -- Babinsa Koramil 1421-01/Balocci, mengawal pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan di 2 Titik di kecamatan Balocci oleh tim Vaksinator Puskesmas Balocci yang dipimpin langsung oleh Kepala Puskesmas Balocci Hj. Hasmawati, S.Kom. Kamis, (06/01/2022).
Babinsa Koramil 1421-01/Balocci tiada henti hentinya mengajak dan memotivasi seluruh warga yamg belum divaksin untuk dengan kesadaran sendiri datang untuk vaksin terutama para warga yang menerima Bantuan Sosial krn bantuan sosialnya tdk akan diberikan jika belum divaksin demi terwujudnya Kecamatan Balocci yang sehat dan bebas Covid-19.
Giat Vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan saat ini melayani seluruh warga yang memenuhi syarat untuk divaksin yakni usia 12 tahun keatas dengan vaksinasi yang dilayani yakni vaksinasi dosis 1 dan dosis 2 dengan tiga jenis vaksin yg disiapkan Vaksin Sinovac, Coronavac dan Pfizer.
Babinsa juga menghimbau warga agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan dengan wajib menggunakan masker, jaga jarak dan mencuci tangan ditempat yang telah disediakan serta tetap bersabar menunggu antrian vaksin demi kelancaran dan keamanan berjalannya pelaksanaan Vaksinasi.
0 Komentar