Satlantas Polsek Bontoala Bersama Satpol PP Giat lakukan patroli Yustisi

Laporan Evi dari Makassar

realitasnws.net -- Makassar -- Satlantas Polsek Bontoala giat lakukan patroli Yustisi Bersama Satuan Polisi Pamong Praja ( Satpol PP ) diwilayah bilangan Pasar Cidu, Jelang nataru untuk meningkatkan Volume keamanan, serta mencegah gesekan lonjatan, terjadinya, klaster, baru di tengah kerumunan pengunjung, kuliner.

Kanit lantas Polsek Bontoala Iptu Herman Batu, selaku Panwas memimpim apel kesiapsiagaan dalam patroli satgas raika, untuk tetap memberikan arahan saat mobile, agar tetap melakukan tugas pokok dengan memberi rasa nyaman kepada seluruh lapisan masyarakat.

"Belajar dari pengalaman tahun kemarin, untuk menekankan di periode libur Nataru tahun ini sangat diharapkan untuk tidak terjadi lonjakan angka Covid-19 yang signifikan. Oleh karenanya, meminta kepada Pemda, dan seluruh elemen masyarakat, untuk tidak abai maupun lengah dalam hal penanganan dan pengendalian Covid-19," ungkapnya.

Herman menambahkan, bahwa ada perbedaan yang akan dihadapi dalam periode Nataru di tengah Pandemi Covid-19 saat ini dibandingkan sebelumnya.

"Untuk tahun ini masyarakat diberikan kelonggaran dalam beraktivitas yang "di mana berpotensi menyebabkan kemacetan di beberapa titik," paparnya Sembari mengingatkan, semoga laju pertumbuhan Covid-19 tidak mengalami peningkatan lagi," kuncinya. (evi/re-mks).

Posting Komentar

0 Komentar