realitasnews.net- Makassar- Beberapa sekolah yang telah melaksanakan pembelajaran tatap muka ( PTM ) terbatas pada tahun ajaran 2020/ 2021 berbagai praktik baik mengenai pola pembelajaran yang dapat diterapkan selama pembelajaran di masa pandemi Covid-19.
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Reset, dan Teknologi ( Kemendikbudristek ) menghimbau agar sekolah mengedepankan prinsip kehati- hatian untuk memastikan kesehatan dan keselamatan warga sekolah tetap aman dan menjadi yang utama.
Menurut Kepala Sekolah (Kepsek) UPT SPF SDN Kalukuang 2, Syahra Latief, S.Pd ketika di konfirmasi awak media di kantornya baru - baru ini mengatakan, Pembelajaran tatap muka ( PTM ) yang dipersiapkan tahap 4 kami siap memenuhi atauran yang telah ditetapkan dalam SKB 4 Menteri.
Dan tidak kalah pentingnya, kata dia, sekolah yang kami pimpin ini harus mempersiapkan segala kebutuhan dan menerapkan protokal kesehatan yang sangat ketat, agar penularan Covid-19 dapat terhindar pada guru- guru, siswa dan orang tua murid.
"Jadi semua harus dipersiapkan agar melaksanakan kegiatan pembelajaran tatap muka ( PTM ) bisa dipastikan aman, lancar dan berjalan dengan baik sesuai yang kita harapkan bersama tanpa ada kendala yang berarti," ungkapnya.
Demikian pula, tambah Syahra, dalam rangka persiapan PTM Tahap 4 Tim Relawan PMI melakukan penyemprotan disenfektan di UPT SPF SDN Kalukuang 2 Kecamatan Tallo Makassar di seluruh lingkup sekolah baik ruang kepala sekolah, ruang guru, ruang belajar siswa, hingga ke toilet, harus disterilkan, ini lakukan pada Jum'at, 15 November 2021.
Kemudian kata Syahra mengatakan, bahwa persiapan PTM Tahap 4 akan kami atur sedemikian rupa dengan berbagai protokol kesehatan.
"Semua tahapan ini nantinya, akan menyesuaikan dengan kondisi dan aturan terbaru yang dikeluarkan oleh pemerintah," kuncinya.( lis/rn-mks )
0 Komentar