Lancar, Belajar Darin dan Luring Di SDN 62 Beroangin Jeneponto

realitasnews.info,- SD Negeri 62 Beroangin Kecamatan, Bangkala Barat, Kabupaten Jeneponto, dengan menampung siswa 129 orang, dibina oleh guru pengajar yang berstatus PNS 2 orang di tambah guru honorer 6 orang.
Menurut Kepala Sekolah (Kepsek) SD Negeri 62 Beroangin, Sima, S.Pd, bahwa sejak dirinya percayakan oleh pihak pemerintah, sebagai kepsek hingga sekarang. Prinsipnya, kata dia, jika kita ingin mengenjok pendidikan melalui pembelajaran Daring (online) dan Luring kita harus mempunyai program, agar pembelajaran dapat berjalan dengan baik di tengah wabah virus covid 19 (corona) yang entah kapan akan berakhir wabah tersebut. Untuk itu, ujar Sima, terus membangun komunikasi dengan baik bersama semua rekan guru, sebab menurutnya dengan adanya sistem tersebut semua permasalahan dapat terselesaikan dalam mencari solusi yang terbaik, sehingga semua permasalahan di sekolah ini, terbilang tidak ada, karena kita selalu membangun komunikasi dengan baik untuk mengenjok pendidikan melalui pembelajaran Daring (online) dan Luring.
“Modal utama untuk mengenjok pendidikan, adalah kita harus membangun kedisiplinan yang baik pada semua stockholder, karena tanpa modal disiplin kita bangun pula jangan berharap pendidikan dapat menuai hasil yang baik pula, apalagi saat sekarang ini pembelajaran secara Daring dan Luring tersebut,” ucapnya. Sima mengakui, berkat komunikasi dan disiplin yang dibangun bersama, semua rekan guru yang sudah tahu akan tugasnya masing-masing. “Terkait budaya karakter pada anak didik, kami selalu memberikan arahan-arahan terkait pentingnya budaya karakter pada mereka untuk ditanamkan demi masa depannya,” tandasnya. (Mahyuddin/lis/rn-mks) 

Posting Komentar

0 Komentar