Refleksi 40 Tahun IKA STM Pembangunan Makassar

Refleksi 40 Tahun IKA Gurita Makassar

Panitia Reuni dan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Alumni (IKA) STM Pembangunan (Sekarang SMK Negeri 5 Makassar, tampak bersemangat menata persiapan 'pesta akbar' yang dinilai amat bersejarah sepanjang perjalanan eksistensi STM Pembangunan/SMK Negeri 5 Makassar.

Menurut Ketua IKA STM Pembangunan/SMKN 5, Maddo Pammusu, kegiatan Reuni dan HUT STM Pembangunan/SMKN 5 ke 40 Tahun ini, merupakan ajang silaturrahmi dalam menjalin satu rasa, satu keluarga dan satu tujuan.
"Tujuannya agar kita dapat saling berbagi guna membangun paradigma baru untuk masa depan sekolah ini dan alumninya," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Reuni dan HUT IKA STM Pembangunan, H. Syahrir Rauf mengatakan, persiapan pelaksanaan Reuni dan HUT IKA sudah dianggap mantap dan final. "Jadi semua persiapan dalam acara nanti sudah final, panitia sudah kompak, seperti tiem work saat hari H nanti," katanya.

Disisi lain Sekretaris Panitia Abidin S menambahkan,  diharapkan semua alumni memperbanyak share info agar alumni lain juga tahu dan bisa hadir.

"Ingat Ahad/Minggu, 23 April 2017, pukul 06 pagi diharapkan alumni sudah berada di lokasi sekolah STM Pembangunan/SMKN 5," ujarnya.

Sejumlah kegiatan, kata Ketua Seksi Acara, Syamsul Alam, akan digelar dari jam 06 pagi hingga malam nanti, seperti gerak jalan santai, donor darah dan malam ramah tamah.

"Kegiatan dipusatkan disekolah agar Reuni dan  HUT IKA ke 40 tahun terasa natural, agar rasa cinta almamater tetap tumbuh lebih baik," tandasnya. (Safri)

Posting Komentar

0 Komentar