PANPEL REUNI IKA STM Pembangunan "Rapatkan Barisan"

Kegiatan REUNI kini lagi trand, tidak hanya dilaksanakan oleh kalangan anak remaja, muda-mudi, tetapi sampai pada orang yang sudah punya cucu.

Mereka ingin kembali mengenang masa-masa lalu yang telah mereka lalui sekian lama. Terasa kerinduan dan mimpi indah akan masa silam terobati, kala reuni dilaksanakan.
Momentum yang cerdas itu, ternyata tidak disia-siakan oleh segenap Alumni STM Pembangunan (kini SMK Negeri 5), merapatkan 'barisan' menyusun kegiatan HUT IKA 40 Tahun STM PEMBANGUNAN/SMK Negeri 5 Makassar.

Menurut Ketua Panitia HUT IKA, H. Syahrir Rauf, dari hasil keputusan rapat terakhir, maka disusunlah kegiatannya sebagai berikut, Hari Minggu tgl. 23 April 2017, pukul 06.00 wita kumpul di halaman STM Pembangunan/SMK Negeri 5 Makassar.
"Diharapkan semua alumni dan keluarganya untuk ikut serta Gerak Jalan Sehat kepada Bapak, ibu Guru dan Siswa siswi SMK 5 Makassar diharapkan turut berpatisipasi. Panitia akan siapkan baju dan door prize," ungkapnya.


Lanjut Syahrir menjelaskan, pada Jam 10.00 wita, pengumuman pemenang doorprize, pada 10.00-12.00 wita, dilaksanakan Donor Darah.
"Diharapkan alumni dan keluarga besar STM Pembangunan bisa berpartisipasi dalam donor darah,"katanya.
Sambung Syahrir, pukul 12.00 wita Sholat Dzuhur berjama'ah (bagi yang beragama Islam) di Mushalla Bidayatul Falah, STM Pembangunan.
"Jam 13.00 wita Istirahat dan persiapan untuk acara Ramah Tamah," tandasnya.

Pada pukul 18.30 wita, kata Syahrir, Acara Ramah Tamah di Aula STM Pembangunan dengan susunan acara, yakni Pembukaan, Sambutan-sambutan, Ketua Panitia, Ketua IKA, Kepala SMK Negeri 5 Makassar, Wakil Walikota Makassar.
Kemudian dilanjutkan, Pesan Kesan Alumni, Penyerahan Bingkisan ke guru-guru pensiun, lanjut Games dan Pemotongan nasi tumpeng. Lanjut Games, hiburan lagu dan doorprize
Sementara itu, Sekretaris Panitia, Abidin menjelaskan tentang Rute Jalan Sehat, yaitu Star di STM Pembangunan/SMK Negeri 5 Makassar,  jalan Sunu, lurus  jln. Laccukang , belok kiri jln. Cumi-cumi, belok kiri jln. Pongtiku, belok kiri jln. Datuk Patimang, lalu belok kanan jln Sunu, Finish depan  STM PEMBANGUNAN.

"Untuk acara bazaar, di KFC Ratulangi, sabtu, 1 April 2017, pukul 10:00 - 17: 00 wita, kehadiran alumni memberi nilai tersendiri buat harapan sekolah kita kedepan yang lebih baik," kunci Abidin penuh harapan. (RN/sfr)

Posting Komentar

3 Komentar

Unknown mengatakan…
Yes...luar biasa,kerja bersama utk mendapatkan hasil maksimal bravo panitia...Insya Allah kami hadir...
Unknown mengatakan…
Yes...luar biasa,kerja bersama utk mendapatkan hasil maksimal bravo panitia...Insya Allah kami hadir...
amrin mengatakan…
Luar biasa inspirasi para guritawan guritawati.semoga menjadikan lulusan STMP, menjadi penerus bangsa yang bermartabat menjunjung nilai budaya para pendahulu...berkarya keseluruh penjuru dunia...