Membidik Aktivitas Pemkab Bantaeng

Butta Toa, itulah nama klasik yang sering disapa oleh masyarakat Kabupaten Bantaeng, yang kini terus bersolek menata wajahnya agar semakin mempesona. Tidak heran, bila Pantai Seruni yang dulu hanya sebuah garis pantai yang bertumpuk sampah, kini sudah menjadi ikon pariwisata Kabupaten Bantaeng yang mengundang simpatik bagi siapa saja yang berkunjung di Bumi Butta Toa ini. Dan tak kalah pentingnya adalah sudah dua kali mendapat piala Adhipura sebagai kabupaten terbersih dan terindah.

Semua itu, tentu tidak terlepas dari peran serta Bupati Bantaeng dan seluruh jajarannya yang terus bekerja keras dan saling bersenerji antara dinas satu dengan yang lain.

Sejumlah kegiatan pun tampak terlihat eksis dan aktiv dilapangan, secara kasat mata tampak terlihat sudah terstruktur dan sesuai garis komando.
Sebut saja, tim pemadam yang dibagi dua kru, yang tiap harinya bertugas membersihkan pantai dari sampah yang tersapu gelombang.
Disisi lain aktivitas masyarakat, pelajar dan pegawai tampak memenuhi lapangan dan sarana olahraga yang tersedia di Pantai Seruni.  Dan tak kalah menariknya,  adalah puluhan bunda lansia berkumpul sambil bersenda gurau di Tribun Pantai Seruni Bantaeng , baru-baru ini, selepas melaksanakan Senam Aerobik. Mereka tergabung dalam komunitas Lansia Sayang Bunda Bantaeng.

Menurut salah satu staf pemkab Bantaeng mengatakan, kehadiran mereka menambah semarak kawasan Pantai Seruni yang setiap harinya dipenuhi berbagai komunitas, antara lain komunitas Jogging, Sepeda, Roller Blade, Skate Board, Bikers dan sebagainya.

Menarik, di usia lanjut para bunda lansia tetap aktif melakukan serangkaian kegiatan yang bertujuan untuk mempererat silaturahmi. Demikian halnya menjaga kesehatan melalui rutinitas senam yang dilakukan minimal 2 kali sebulan, mengambil lokasi di Tribun Seruni Beach Bantaeng. (Int/SB/Sfr/RN)

Posting Komentar

0 Komentar