Kapolsek Tallo Ajak Warga Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 69

Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia, ke 69 tahun memberikan nilai tersendiri dihati bangsa Indonesia. Pasalnya, momentum HUT Kemerdekaan RI selain mengandung nilai-nilai sejarah akan perjuangan dan pengorbanan para Pahlawan, sekaligus mengisi kemerdekaan dengan semangat patriotisme untuk tetap menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan jiwa ke Bhinekaan Tunggal Ika.
Hal itu, ditunjukkan oleh Kapolsek Tallo, Kompol Woro Susilo dihadapan warga Kecamatan Tallo, dengan mengajak dan ikut serta memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 69 tahun, di depan Kantor Polsek Tallo, Jalan Gatot Subroto, Kota Makassar. 
Sejumlah kegiatan lomba digelar, diantaranya: Senam Pagi Bersama, Lomba Dandut Elekton, Domino, Panjat Pinang, Bakiat, Holahop, Tarik Tambang dan Gebuk Guling.
Disela-sela kegiatan tersebut Kapolsek Woro, mengajak warga untuk hening cipta kepada para pahlawan kemerdekaan yang telah mengorbankan seluruh jiwa dan raganya untuk kemerdekaan bangsa Indonesia. 
"Marilah kita bersama-sama mengheningkan cipta kepada seluruh arwah para pahlawan kita, yang telah berjasa dalam perjuangan kemerdekaan bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia, sehingga sampai hari ini kita sebagai bangsa telah menikmati hasil perjuangan mereka, hening cipta dimulai," ajak Woro Susilo di atas Tribun tepat pukul 10:00 wita.
Tampak ribuan warga Tallo, antusias memadati kegiatan HUT Kemerdekaan RI yang digelar Kapolsek Tallo, Kompol Woro Susilo.
Menurut sejumlah tokoh masyarakat di Tallo mengatakan, hampir semua momen-momen acara terpenting, baik hari nasional dan  kegiatan keagamaan tidak terlewatkan oleh Kapolsek Tallo yang satu ini.
"Baru ada Kapolsek di Tallo ini memiliki gebrakan yang luar biasa kepada masyarakatnya, beliau sangat merakyat," tandas tokoh masyarakat asal Kelurahan La'latang.
Malam pesta rakyat pun Kompol Woro Susilo, tidak lupa memberikan hadiah kepada 3 orang yang bertepatan berulang Tahun pada 17 Agustus. "Ini sungguh luar biasa, sangat langka kita temukan orang yang lahir tepat pada tanggal 17 Agustus," ujarnya sambil memberikan hadiah beruapa uang tunai. (safri)







         

Posting Komentar

0 Komentar